Rechercher dans ce blog

Saturday, January 25, 2020

Progres Pelabuhan Balohan Sabang Capai 86 - Medcom ID

Banda Aceh: Pekerjaan pengembangan infrastruktur Pelabuhan Penyeberangan Balohan Kota Sabang Provinsi Aceh saat ini mencapai 86 persen dan diperkirakan rampung pada pertengahan 2020.
 
"Pengembangan Pelabuhan Balohan itu hari ini sudah mencapai 86 persen kemajuannya," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) Razuardi di Banda Aceh, dikutip dari Antara, Minggu, 26 Januari 2020.
 
Dia menyebutkan progres pembangunan Pelabuhan Balohan tersebut meliputi beberapa infrastruktur seperti dermaga, teriminal, lanskap, ruang tunggu, serta infrastruktur lainnya.
Click to Expose

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Menurut dia, pengembangan pelabuhan dilakukan guna meningkatkan pelayanan pelabuhan. Proyek yang tergolong dalam prioritas nasional ini bersumber dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebanyak Rp215 miliar yang disalurkan melalui Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan (BPKS).
 
"Kami sudah mengadakan rapat, di bawah koordinasi Dinas Perhubungan Aceh untuk (membicarakan) sistem pengelolaannya," katanya.
 
Razuardi menjelaskan pekerjaan pelabuhan itu dilakukan dengan sistem tahun jamak. Sebenarnya pekerjaan ini telah rampung pada 2019, jika waktu pengerjaan dimulai pada 2017.
 
Namun, tambah dia, karena dimulai pekerjaan pada pertengahan 2018 maka waktu pengerjaan ditambah hingga 2020. "Insyaallah pertengahan tahun ini (selesai), karena tinggal sedikit lagi, sekitar 15 persen lagi pengerjaannya," katanya.
 
Sebelumnya, Pemerintah Kota Sabang telah melakukan rapat bersama Pemerintah Aceh melalui Dinas Perhubungan Aceh serta Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) terkait pengelolaan Pelabuhan Balohan.
 
Pemkot Sabang menyatakan kesiapannya mengelola Pelabuhan Penyeberangan Balohan Sabang, dalam upaya meningkatkan pelayanan publik.
 
"Kami siap (mengelola Pelabuhan Balohan), karena tanggung jawab kita dalam mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat," kata Asisten II Setda Kota Sabang Kamaruddin di Sabang.
 

(SAW)

Let's block ads! (Why?)



"pelabuhan" - Google Berita
January 26, 2020 at 12:30PM
https://ift.tt/30UFGoN

Progres Pelabuhan Balohan Sabang Capai 86 - Medcom ID
"pelabuhan" - Google Berita
https://ift.tt/2ZQ16TD
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Emergency crews on scene of chicken house fire in East Drumore Township - lancasteronline.com

[unable to retrieve full-text content] Emergency crews on scene of chicken house fire in East Drumore Township    lancasteronline.com ...

Postingan Populer